Kentang Goreng Renyah
Hallo Mom kali ini team Resep Makanan Paling Enak, akan berbagi resep olahan Kentang Goreng Renyah lho. Langsung simak ya Mom
Bahan-bahan utama Kentang Goreng Renyah :
- 500 gram Kentang yang berukuran sedang- 250 gram tepung Maizena
- 1 Rangkai dadu es batu
- 1 Baskom air bersih
- 1 1/2 Sendok makan garam halus
- 250 ml minyak sayur untuk menggoreng kentang
Bahan Perisa Kentang Goreng Renyah :
- Bumbu bubuk, atau sesuai selera
- Saus cabai atau tomat
Cara Membuat Kentang Goreng Renyah:
- Kupas kentang menggunakan alat pengupas supaya hasilnya lebih bagus dan tidak banyak daging yang tebuang, jika tidak
punya alatnya, Mom bisa menggunakan pisau manual
- Potong kentang memanjang
- Rendam potongan kentang dalam air garam yang telah dilarutkan dalam air
- Campurkan es batu dadu kedalam rendaman kentang selama 30-40 menit
- Setelah 30-40 menit, angkat dan tiriskan kentang
- Siapkan tepung maizena dalam keadaan kering dan campurkan kentang kedalamnya, pastikan semua kentang terutup tepung. Dan tunggu selama 20 menit
- Goreng kentang dalam minyak yang sudah panas hingga wana kuning keemasan, lalu angkat
-Kentang Goreng Renyahpun siap untuk dihidangkan, siapkan bumbu tambahan dan saus cabai ataupun tomat sebagai bahan cocol. Dan bisa ditambahkan potongan Sosis sebagai pelengkap.
Sumber :
Published :
resepmakananpalingenak.blogspot.com
0 Response to "Resep Kentang Goreng Renyah - Camilan Paling Enak"
Post a Comment