OLAHAN SINGKONG - KUE SINGKONG ISI PISANG

Kue Singkong Isi Pisang

resepmakananpalingenak.blogspot.com

Kue Singkong Isi Pisang ini adalah salah satu panganan khas Indonesia yang sudah terkenal sejak dahulu, simpel namun banyak karbohidratnya. Makanan yang populer di dataran jawa ini sempat populer pada masa jaman penjajahan dahulu. Mengapa kaya akan karbohidrat, karena kandungan yang hasikan oleh singkong dan pisang itu sendiri memang besar, dan bisa digunakakn sebagai pengganti nasi ataupun roti. Kue Singkong Isi Pisang ini sangat simpel dan cocok untuk acara-acara rumah seperti arisan, acara keluarga maupun hari-hari besar lainnya. Jangan salah, Meskipun Kue Singkong Isi Pisang ini sudah "jadul" namun Kue Singkong Isi Pisang tidak kelah eksis dengan kue-kue modern lainnya Mom. Dan mari langsung kita buat Kue Singkong Isi Pisang ini.

Bahan Utama Kue Singkong Isi Pisang :


- 1 kg singkong yang sudah dikupas dan dibersihkan
- Pisang tanduk atau pisang yang panjang secukupnya

Bahan Perisa Kue Singkong Isi Pisang :

- 200 gr gula putih
- 1/2 Sendok teh garam yang dihaluskan
- 1/2 Sendok teh vanili pasta
- 200 ml Air untuk mengkukus
- Pewarna makanan sesuai selera, jangan sampai sama warnanya dengan warna pisang

Bahan taburan Kue Singkong Isi Pisang :

- 1/2 Kelapa yang mengkal atau setengah tua yang telah diparut
- 2 Lembar daun pandan bersih, lalu ikat
- 1/2 Sendok teh garam

Cara Membuat Kue Singkong Isi Pisang:

Siapkan 2 panci untuk mengkukus adonan dan bahan taburan

- Parut singkong yang sudah dibersihkan
- Peras hingga keluar semua airnya
- Campurkan semua bahan perisa kecuali air, lalu diaduk sampai semua tercampur dengan rata. Aduk selama 15 menit
- Pipihkan adonan diatas plastik degan ketebalan 0.5cm
- Kupas dan letakan pisang tanduk di bagian pinggir adonan
- Dengan menggunakan plastik tadi,gulung adonan secara perlahan dan sedikit ditekan hinga membentuk gulungan
- Kukus adonan selama 45 menit hingga matang
- Di panci yang berbeda kukus campuran parutan kelapa, daun pandan, dan garam selama 5 menit
- Setelah matang tiriskan kue lalu supaya hangat dan potong dengan ukuran 2-4 cm atau sesuai selera
- Taburi kue dengan kelapa yang sudah dikukus tadi.

Kue Singkong Isi Pisangpun sudah siap dihidangkan, supaya lebih nikmat sajikan
bersama teh hangat atau kopi.

Selamat mencoba dan bereksperimen Mom.

Sumber :
facebook ( Yuni.R )

Published :
resepmakananpalingenak.blogspot.co.id

0 Response to "OLAHAN SINGKONG - KUE SINGKONG ISI PISANG"

Post a Comment